Selasa, 11 Maret 205. Sehubungan dengan intensitas curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini, sekitar pukul 16.25 WIB pada hari Sabtu 08/03/2025 di wilayah Kp. Darangdan RT 025 RW 007 Dusun II Darangdan Desa Darangdan Kecamatan Darangdan Kabupaten Purwakarta, telah terjadi longsor yang mengakibatkan tembok rumah roboh sekitar kurang lebih 5 x 2 meter, namun tidak mengakibatkan korban jiwa. selain dari Aris Hidayat korban bencana alam di dapat juga korban lain di Kp. Cilimus Desa Darangdan Kecamatan Darangdan yaitu Dede Kurnia, Enuh, dan Firman Herdiana. rumah ke-tiga orang ini mengalami pergerakan tanah sepanjang 12 meter dan dikhawatirkan longsor.
Pemerintah Desa Darangdan (Pemdes) mengajukan permohonan bantuan kepada Dinas Sosial P3A Kabupaten Purwakarta melalui Kecamatan Darangdan untuk para korban bencana tersebut. dan pada hari Selasa/11/03/2025 Pemdes Darangdan menyerahkan paket bantuan yang dierikan oleh Dinas P3A Kabupaten Purwakarta melalui Lumbung Sosisal (lumsos) Kecamatan Darangdan.
para korban menerima paket bantuan tersebut dengan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Desa Darangdan karena sudah gerak cepat membantu korban tanpa diminta.
Tinggalkan Komentar
Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *